Karhutlka Terjadi di Perhutani Wilayah Ledokombo, Muspika dan Aparat Terkait Turun Kelapangan Lakukan Upaya Tanggap Darurat

    Karhutlka Terjadi di Perhutani Wilayah Ledokombo, Muspika dan Aparat Terkait Turun Kelapangan Lakukan Upaya Tanggap Darurat

    JEMBER – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), terjadi diwilayah Kecamatan Ledokombo tepatnya dihutan milik perhutani yang berlokasi di Petak 82 Dusun Srelok Desa Slateng Kecamatan Ledokombo Kabupaten Jember, pada Minggu 01/10/2023 sekira pukul 13.30 Wib.

    Danramil 0824/06 Ledokombo, Kapolsek masing-masing bersama anggota segera turun ke lapangan bersama petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember dan relawan bencana alam beserta masyarakat, dengan sarana seadanya segera melakukan upaya pemadaman titik-titik api, hingga datangnya mobil pemadam kebakaran dari PMK Jember.

    Menurut  Danramil 0824/06 Ledokombo Kapten Inf Sutowo saat kami wawancarai menyampaikan, bahwa saya bersama Muspika dan unsur terkait langsung menuju ke lapangan, selanjutnya melakukan upaya tanggap darurat berupaya memadamkan titik api, anmun Karena banyaknya dedaunan dan ranting pohon yang kering, sehingga api sangat mudah merambat.

    Hingga datangnya mobil PMK yang selanjutnya melakukan penyekatan api agar tidak merambat, hingga saat ini masih dalam penanganan, luas lahan terbakar sekitar 20 hektar dan kerugian diperkirakan mencapai Rp. 60 Juta. Kita terus melakukan langkah-langkah koordinatif untuk segera melakukan upaya pemadaman. Jelas Danramil.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso saat dikonfirmasi memebenarkan adanya Karhutla tersebut, dan hingga saat ini masih dalam penanganan, kita harus melakukan upaya cepat agar api tidak meluas, kemudian asap tidak mengganggu masyarakat dan jarak pandangan lalulintas darat, laut maupun udara. 

    Kita beberapa waktu yang lalu telah melakukan apel kesiapan penanggulangan karhutla, hal seperti inilah yang harus kita waspadai bersama, karena kemarau panjang disamping berdampak kekeringan yang selanjutnya berpotensi krisis air tentunya juga rentan terjadinya karhutla ini, untuk itu kepada masyarakat utamanyan masyarakat sekitar kawasan hutan saya memohon dengan sangat untuk waspada, Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/06 Ledokombo Jadi Pembina...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/06 Ledokombo Karya Bakti TNI...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Penuh Perjuangan, Petugas Distribusikan Logistik Pilkada Menggunakan Kuda ke TPS Terpencil di Jember

    Ikuti Kami